Ratna Sarumpaet Kembali Muncul dengan Menerbitkan Sebuah Buku “Aku Bukan Politikus”

Ratna Sarumpaet Kembali Muncul dengan Menerbitkan Sebuah Buku “Aku Bukan Politikus”

Radarcirebon.com - Dua tahun menjauhkan diri dari sorotan publik, seniman sekaligus aktivitis Ratna Sarumpaet kini kembali muncul dengan Buku \"Aku Bukan Politikus\".

Pada 26 Desember 2019 usai dinyatakan bebas dari penjara, Ratna yang sempat tersandung kasus berita bohong atau hoax penganiayaan ini sebelumnya bak hilang ditelan bumi.

Dan Kini, Ratna memilih terbuka dengan meluncurkan sebuah buku berjudul \"Aku Bukan Politikus\".

Peluncuran buku terbitan Booknesia ini akan digelar di Cagar Budaya Taman Benyamin Sueb, Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis, 24 Maret 2022 sekitar pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:

Sejumlah tokoh dijadwalkan ikut hadir dalam peluncuran buku setebal 256 halaman ini. Beberapa di antaranya, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan, Meutya Hatta; Koordinator Gerakan Indonesia Bersih, Adhie Massardi.

Tokoh Betawi, Ridwan Saidi; Anggota DPD RI, Fahira Idris; Ekonom Salamuddin Daeng; Aktivis Syahganda Nainggolan; Sutradara Eros Djarot; serta puluhan tokoh lain.

Dalam wawancara bersama Kantor Berita Politik RMOL, Ratna Sarumpaet menyebut buku \"Aku Bukan Politikus\" ini berisi tentang perjalannya, termasuk soal kasus hoax yang membawanya ke Lapas Perempuan Kelas II-A Pondok Bambu.

Berita berlanjut di halaman berikutnya:

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: